Blog buat belajar

Kamis, 13 Desember 2018

3 Perbedaan Tes CPNS 2018 dengan Tes CPNS Sebelumya yang Perlu Kalian Ketahui

Tes CPNS 2018 yang mengambil ASN Kini Beda benar-benar menunjukkan perbedaan yang signifikan dengan tes-tes CPNS yang telah dilaksanakan sebelumnya, bagi kalian yang sudah pernah mengikuti Tes CPNS sebelum tahun 2018 pasti sangat merasakan dimana letak perbedaannya, postingan ini akan membantu kalian untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan tes CPNS di tahun 2018 ini dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.


  1. Perbedaan yang pertama terletak pada portal pendaftaran CPNS, jika pada tahun-tahun sebelumnya untuk mendaftar tes CPNS melalui 2 portal (web yang berbeda) maka pada tahun 2018 ini pendaftaran hanya difokuskan pada 1 portal saja yaitu https://sscn.bkn.go.id/, tentunya ini sangat memudahkan para pelamar.
  2. Perbedaan yang kedua yang akan saya bahas adalah tentang adanya rincian dari formasi yang akan kita daftar, jika pada tahun-tahun srebelumnya kita hanya dapat mendaftar formasi secara keseluruhan, maka tahun 2018 pelamar CPNS dapat memilih hingga unit kerja dan juga terdapat jumlah pelamar yang mendaftar pada unit kerja itu secara akurat. apakah itu menguntungkan? tentu ada sisi untungnya, yaitu sebelum kita memilih formasi dan unit kerja mana yang diambil, kita dapat melihat berapa total pelamar yang sudah mendaftar, semakin kecil jumlah pelamar tentu semakin besar kesempatan kita.
  3. Perbedaan ketiga yang akan dibahas adalah tentang passing grade yang berubah secara signifikan, dan telah terbukti lebih dari 80% pelamar gugur pada tes SKD akibat hasil tes yang kurang dari passing grade. Pada tahun 2014 passing grade 75 untuk tes intelegensia umum (TIU), 70 untuk tes wawasan kebangsaan (TWK) dan 105 untuk tes karakteristik pribadi (TKP). Pada tahun 2018 passing grade 80 untuk tes intelegensia umum (TIU), 75 untuk tes wawasan kebangsaan (TWK) dan 143 untuk tes karakteristik pribadi (TKP).
Untuk menyikapi perubahan-perubahan yang terjadi, akan lebih baik kita membaca dan mencari tahu tips and trick menghadapi tes CPNS di kemudian hari. Saya juga akan membagikan tips and trick yang mungkin dapat membantu kalian dalam membuka wawasan terkait dengan tes CPNS, silahkan download juga berbagai soal-soal tes CPNS untuk melatih kemampuan kalian. Semoga Sukses!
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support